arifuddinali.blogspot.com - Mikhail Sergeyevich Gorbachyov (bahasa Rusia: Михаи́л Серге́евич Горбачёв, Mihaíl Sergéevich Gorbachëv) dengan panggilan Gorbachev lahir di Stavropol, 2 Maret 1931; umur 81 tahun) adalah politikus Rusia dan pemimpin Uni Soviet periode 1985 hingga bubarnya pada tahun 1991. Pada tanggal 11 Maret 1985, ia menjadi Sekretaris Jenderal Partai Komunis Uni Soviet kelima untuk menggantikan Konstantin Chernenko yang wafat.
Pada masa pemerintahannya, ia melakukan perubahan besar-besaran dalam
sistem perekonomian dan politik yang secara langsung maupun tidak
langsung memicu bubarnya Uni Soviet. Ia mengundurkan diri sebagai Presiden Uni Soviet pada tanggal 25 Desember 1991 menyusul percobaan kudeta oleh kelompok garis keras di Moskwa pada bulan Agustus 1991 yang dipicu oleh adanya pertentangan atas rencana perubahan bentuk negara.
Gorbachev adalah penerima Nobel Perdamaian pada tahun 1990 dan penerima pertama Penghargaan Kebebasan Ronald Reagan dari mantan seterunya, Ronald Reagan, pada tahun 1992.
Kepala Negara Uni Soviet (Presiden Uni Soviet per 15 Maret 1990) | |
---|---|
Masa jabatan 1 Oktober 1988 – 25 Desember 1991 |
|
Perdana Menteri | Nikolai Ryzhkov Valentin Pavlov Ivan Silayev |
Wakil Presiden | Gennady Yanayev |
Didahului oleh | Andrei Gromyko |
Digantikan oleh | Jabatan dihapus |
Sekretaris Jenderal Partai Komunis Uni Soviet ke-5 | |
Masa jabatan 11 Maret 1985 – 24 Agustus 1991 |
|
Deputi | Vladimir Ivashko |
Didahului oleh | Konstantin Chernenko |
Digantikan oleh | Vladimir Ivashko (pejabat) |
Informasi pribadi | |
Lahir | Mikhail Sergeyevich Gorbachev 2 Maret 1931 Privolnoye, Krai Stavropol, RSFS Rusia, Uni Soviet |
Partai politik | Partai Komunis Uni Soviet (1950–1991) Partai Sosial Demokratik Rusia (2001–2004) Uni Sosial Demokrat (2007–sekarang) Partai Demokratik Independen Rusia (2008–sekarang) |
Suami/istri | Raisa Gorbachova (wafat tahun 1999) |
Alma mater | Universitas Negeri Moskwa |
Profesi | Pengacara |
Tanda tangan | |
Situs web | Yayasan Gorbachev |
Sumber: wiki
Tidak ada komentar:
Posting Komentar